Penanganan Banjir di Wilayah Benda
Halo, #KawanJANUTARA !
.
Hujan deras yang mengguyur Kota Tangerang, Senin (17/1) mulai pagi hari hingga siang dan pada Hari Selasa (18/1) mulai siang hingga sore menyebabkan beberapa titik genangan di beberapa lokasi Kecamatan Benda tergenang dan tidak surut.
.
Salah satu lokasi titik genangan yaitu di Jalan Faliman Jaya Kelurahan Jurumudi Baru Kecamatan Benda. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Tangerang melalui Tim Bidang Operasi dan Pemeliharaan langsung menuju lokasi untuk melakukan penyedotan genangan untuk menurunkan tinggi yang dialirkan menuju Saluran Cisadane Timur.
.
Sistem drainase yang terhambat, kapasitas yang terbatas, pendangkalan akibat sedimentasi di bagian hilir, serta berubahnya sistem tata air kawasan sebagai dampak pembangunan menjadikan proses penurunan genangan dan banjir di kawasan Kecamatan Benda lambat.
.
Tetap jaga kesehatan bersama untuk cegah penyebaran Covid 19, dan tetap waspada karena telah memasuki musim penghujan, Tangerang AYO!
.
#tangerangayo
#kotatangerang
#dpuprkotatangerang
#operasidanpemeliharaan
#janutarasiaga
#benda