\

Petugas Gabungan Gerak Cepat Tangani Tumpahan Oli di Jalan Jenderal Sudirman Kota Tangerang

Kemacetan di Jalan Jenderal Sudirman, tepatnya di depan Mal Balekota arah Tangcity Mall sudah terurai. Pasalnya, tumpahan oli yang sempat menyebabkan kemacetan panjang telah rampung ditangani petugas gabungan Pemkot Tangerang, Rabu (30/10/24). 


Plt Kalak BPBD Kota Tangerang Ubaidillah Ansar mengungkapkan, laporan masuk pukul 06.00 WIB melalui ATCS Dishub Kota Tangerang. 


“Dari situ, dilakukan penanganan kolaborasi tim BPBD Kota Tangerang turun ke lapangan dengan respons time di bawah 10 menit," tutur Ubaidillah, saat dihubungi. 


Ia pun menjelaskan, penanganan dilakukan secara simultan. Yakni, DPUPR dengan menebar pasir di seluruh tumpahan oli, lalu BPBD melakukan penyemprotan, DLH dengan petugas kebersihannya membantu proses pembersihan jalan. 


"Tak terkecuali, Dishub yang menurunkan petugas untuk mengatur lalu lintas selama proses penanganan. Kini, setelah dua jam penanganan per pukul 8.30 WIB lalu lintas sudah kembali normal dan lancar," jelas pria yang menjabat sebagai Komandan Operasi Penanganan Kebencanaan Kota Tangerang. 


Sementara itu, Kepala Dishub Kota Tangerang Achmad Suhaely menjelaskan, jajaran Dishub menurunkan dua regu yang piket bersama jajaran Kepolisian. Petugas Dishub melakukan pengaturan lalu lintas selama penanganan tumpahan oli berlangsung. 


"Terpantau, kemacetan memang sempat terjadi cukup panjang, dengan waktu kejadian di jam berangkat kerja dan sekolah. Tapi, dua jam penanganan, alhamdulillah saat ini kondisi lalu lintas sudah lancar dan bisa dilalui para pengendara dengan aman," katanya. 


Ia pun mengimbau, masyarakat untuk terus berhati-hati dalam bekendara. Pastikan, kendaraan dan fisik dalam kondisi baik dan sehat untuk berkendara. 


"Laporkan segera jika menemukan hal serupa, atau kejadian kegawatdaruratan lainnya di Kota Tangerang. Pelaporan bisa dilakukan melalui call canter emergency Kota Tangerang di 112," katanya.


Sumber : https://www.tangerangkota.go.id